Sudah menjadi rahasia umum bahwa wanita lebih cepat dewasa dibanding dengan lelaki yang membuatnya tampak lebih tua meskipun usianya sama. Kedewasaan ini sendiri di pengaruhi oleh banyak hal layaknya pengalaman hidup maupun kondisi sosial di kehidupannya sehari-hari. Faktanya lagi, wanita masa kini lebih cepat mengalami penuaan dini akibat gaya hidup tak sehat dan kondisi lingkungan yang tidak bersahabat.
Berikut ini alasan yang bisa anda ketahui:
1. Kelenjar Minyak Pria Lebih Banyak
Makin banyak kelenjar minyak, makin lama seseorang akan mengalami penuaan. Kelenjar minyak yang dipunyai pria lebih banyak di bandingkan wanita. Yang paling berpengaruh yaitu kelenjar minyak yang ada di disekitar mulut serta mata. Dengan demikian keadaan ini lebih menguntungkan pria, dikarenakan kerutan disekitar mata dan mulut dapat terlihat lebih samar. Namun pada wanita kerutan dapat terlihat lebih jelas.
2. Efek Menopause
Hormon yang membuat kulit wanita terlihat sehat dan berseri adalah hormon estrogen. Semakin bertambah usia, jumlah hormon estrogen yang diproduksi semakin sedikit. Apalagi seorang wanita akan mengalami menopause, di mana tingkat hormon estrogen akan menurun. Akibatnya, kulit tampak kusam, keriput dan hilangnya rona segar di wajah.
3. Penyusutan Masa Tulang
Sudah jadi kondisi umum bila wanita lebih mudah mengalami osteoporosis ketimbang pria. Penyusutan masa tulang wanita juga lebih cepat. Wanita akan mengalami penyusutan tulang rahang, sehingga wajah akan terlihat lebih kecil dan kulit makin terlihat kendur.
4. Konsumsi fast food
Fast food mengandung banyak gula, lemak, dan natrium. Belum lagi minyak yang dipakai biasanya jarang diganti sehingga mengandung lemak jenuh. Minyak adalah radikal bebas yang memicu kanker. Kandungan gizi yang rendah mempercepat proses penuaan dini.
5. Kurang tidur
Anda harus memiliki waktu 6-8 jam tidur malam. Saat tidur sel-sel akan beregenerasi menciptakan sel baru. Kurang tidur akan membuat Anda terlihat kusam dan tidak segar, sehingga tidak menarik.
6. Paparan sinar matahari
Sinar matahari pagi memang bagus untuk pertumbuhan tulang. Tapi paparan sinar matahari saat siang justru menimbulkan banyak masalah kulit. Kulit Anda akan kering dan mudah berkerut sehingga menyebabkan penuaan dini. Oleh karena itu jangan lupa oleskan sunblock saat bepergian.
Dikutip dari berbagai sumber